Maumere WARTA-IKIP. Setelah berbagi vaksin ke Pulau Palue dan Bola, Kamis (14/10/21) IKIP Muhammadiyah (IKIPMu) Maumere kembali berbagi Vaksin Covid-19 jenis Sinovac ke Puskesmas Teluk Maumere Pulau Pemana Desa Gunung Sari. Sasaran utama Vaksinasi ini yaitu pelajar yang ada pada tingkat SMP/MTs dan SMA/SMK/MA sederajat.
Rabu (13/10/21) rombongan utusan kampus sebanyak 4 orang serta beberapa Nakes dari Puskesmas Teluk Maumere berangkat dari pelabuhan L-SAY maumere pkl. 13.30 Wita dan tiba di pelabuhan pemana pkl. 16.20 Wita.
Berdasarkan laporan yang diperoleh tim WARTA IKIPM, ada sebanyak 300 vaksin yang diberikan Kampus IKIPMu kepada Puskesmas Teluk yang semuanya diprioritaskan untuk pelajar yang ada di Pulau Pemana yakni pelajar dengan usia 12 tahun keatas.
Salah satu mahasiswa utusan kampus yang ditugaskan untuk mengawal jalannya kegiatan Vaksin Covid-19 Kamis pagi yang dilakukan di SMA Negeri Pemana Indra mengatakan bahwa kegiatan Vaksinasi berjalan lancar dari pkl. 09.00 Wita hingga 13.00 Wita.
“Hari ini kegiatan berjalan lancar, dari pagi hingga siang hari pkl. 13 Wita”. Katanya
Ditempat yang sama, Kordinator Vaksin Covid-19 Puskesmas Teluk Maumere Pak Nawir mengatakan dari pukul 09.00-13.00 Wita peserta yang di suntik cairan Vaksin Covid-19 baru sekitar 150 orang sedangkan sisanya akan dilanjutkan di PUSTU Pemana hingga selesai.
“Sekarang Peserta yang diVaksin Covid-19 baru sekitar 150 orang, setelah makan siang kami akan melanjutkan kegiatan Vaksin Covid-19 di PUSTU Pemana”
Alasan pemindahan lokasi kegiatan Vaksinasi dikarenakan pelajar yang belum divaksin semua berdomisili di Desa Pemana, sedangkan PUSTU Pemana dekat dengan pemukiman mereka (Pelajar). Hal ini dilakukan untuk mempermudah Pelajar agar tidak lagi harus kembali ke Sekolah mereka setelah makan siang yang jaraknya cukup jauh dari pemukiman.
Selanjutnya kordinator Vaksin Covid-19 Puskesmas Teluk Maumere di hadapan para guru SMAN Pemana, mengucapkan banyak berterimakasih kepada IKIPMu Maumere yang sudah memberikan 300 Vaksin Covid-19 untuk pelajar yang ada di Pulau Pemana mengingat susahnya untuk mendapat cairan Vaksin sekarang.
Walaupun begitu Pak Nawir masih berharap ada pemberian Vaksin Covid-19 selanjutnya karena masih banya pelajar yang tidak kebagian Vaksin Covid-19, misalnya di MTs dan MA Nurwahid Gunung Sari.
“Banyak terimakasih untuk IKIPMu sebagai penggagas untuk kegiatan Vaksin Covid-19, semoga selanjutnya masih ada Kuota Vaksin Covid-19 yang diberikan karena pelajar dari MTs dan MA Nurwahid Gunung sari masih belum kebagian”. Ucapnya